Senin, 01 Maret 2010 20:21:04 WIB
Reporter : M. Syafaruddin
Surabaya (beritajatim.com) - Manajemen Persebaya akhirnya menempati janjinya untuk mengumumkan pemain yang akan dicoret, Senin (1/3/2010) malam hari ini. Ada tiga nama yang dipastikan didepak dari Mess Persebaya, yakni Anderson da Silva, Josh Maguire dan Ngon A Djam.
Manajer Persebaya, Saleh Ismail Mukadar, Senin malam mengatakan, pihaknya memang sudah lama melakukan perburuan pemain. Namuan banyak buruannya lepas.
Selain itu manajemen juga melakukan deal dengan beberapa pemain, seperti Christian Carrasco, Ernest Jeremiah dan bek Pelita Jaya, Eduardo Bizzaro. ''Bahkan untuk Ernest itu kita berani bayar dia Rp 800 juta setengah musim,'' terang Saleh.
Saleh menambahkan, untuk saat ini hanya Juan Marcelo Cirelli yang resmi diperkenalkan ke media dan publik. Nantinya Marcelo akan menggantikan posisi yang ditinggalkan Anderson da Silva yang dilepas pertegahan musim ini. Selain itu, manajemen juga melepas gelandang serang asal Australia, Josh Maguire.
''Josh terlalu angkuh dan sombong. Mungkin karena dia pemain Australia sehingga dia anggap kita lebih rendah. Selain itu ia berkali-kali indisipliner. Dia juga sering melawan pelatih,'' beber mantan Ketua Umum KONI Surabaya itu.
Nama terakhir yang masuk dalam daftar pencoretan adalah Ngon A Djam. Pemain termahal Persebaya ini didepak lantaran mandul dan tidak berkontribusi ke tim. ''Ngon sudah kembali ke negerinya. Kemungkinan dia untuk kembali sangat kecil. Sebab istrinya dalam kondisi koma,'' lanjut Saleh.
Sebagai ganti Ngon, Persebaya akan mendatangkan mantan striker Persik Kediri dan Arema Indonesia, Patricio Morales. Kedatangan Pato memang cukup mengejutkan.
Sebab ia didepak Persik karena penampilannya yang tak sebaik ketika membela Arema. Selain itu ia juga jarang mencetak gol. Sang pemain saat ini sudah dalam perjalanan ke Surabaya. Rencananya, Selasa (2/3/2010) besok dia sudah ikut latihan.
''Saya yakin dia bisa main baik di Persebaya. Mungkin waktu di Persik dulu dia kurang pasokan bola sehingga tidak maksimal. Saya berharap dengan lini tengah kita yang bagus bisa bantu dia untuk cetak gol,'' jelasnya.
Dengan berganbungnya Pato dan Marcelo, otomatis kuota Persebaya hanya menyisakan satu pemain yakni untuk pemain Asia.
Saat ini Persebaya sudah punya dua kandidat, yakni Jeon Byung Euk dan Bu Young-Tae. Jeon adalah gelandang berusia 23 tahun yang pernah ikut seleksi di Persib Bandung. Sedangkan Young-Tae adalah mantan pemain Timnas Korsel U-20 dan mantan pemain salah satu klub Korsel, Daejeon Citizen.
Saleh menambahkan, untuk Josh, sang pemain kini sudah deal dengan PSPS Pekanbaru. Sedangkan untuk Anderson, Saleh masih belum tahu dimana pemain Brazil itu akan berlabuh.
''Sebelum kita lepas, agennya sudah menawarkan ke tim-tim lain. Kita juga sudah berikan surat keluar ke mereka,'' tutup Saleh.[sya/ted]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar